Posted by CECEP SUDRJAJAT
2016 - Bonek mania lama tak terdengar seiring dengan adanya dualisme yang kini
menerpa tim Persebaya. Namun baru-baru ini terdengar kabar yang menyebut
bahwa semangat Bonek masih berkobar untuk menghidupkan lagi Persebaya
1927.
Upaya untuk kembali menghidupkan Persebaya Surabaya 1927 terus dilakukan
Bonek Mania, loyalis Tim Bajul Ijo, berperan besar mendorong terjadinya
rekonsiliasi internal klub.
Usai membentuk tim kecil yang terdiri dari perwakilan empat elemen
Persebaya 1927, hingga kini stakeholder klub yang bermarkas di Jalan
Karanggayam No. 1 Surabaya, itu belum mengagendakan pertemuan lanjutan.
Perwakilan
Arek Bonek 1927, Saputra mengungkapkan, belum dijadwalkannya pertemuan
berikutnya bukan berarti mereka tidak bekerja. Justru saat ini mereka
sedang menggodok tugas masing-masing sesuai dengan tupoksinya.
Bagi pria yang akrab disapa Pokemon itu, percuma saja digelar
pertemuan jika mereka belum menghasilkan apa pun. Minimal, setiap
anggota tim kecil sudah menyusun program dan rumusan langkah yang akan
mereka lakukan ke depan. Sehingga, di hajatan pertemuan berikutnya
mereka memiliki beberapa hal untuk dibahas lebih lanjut.
“Sia-sia dong kalau cuman bahas yang kemarin. Di pertemuan nanti harus ada yang baru dan lebih konkret,” kata Saputra.
“Pastinya semangat kami untuk menghidupkan Persebaya 1927 terus berkobar. Perjuangan tanpa pamrih didasari cinta,” tambahnya.
Saputra
sangat berharap, perwakilan dari semua tim kecil sudah memiliki
langkah-langkah strategis agar upaya untuk menghidupkan kembali
Persebaya bisa segera terwujud, terutama bagaimana upaya mereka untuk
melunasi utang gaji pemain, serta cara supaya Persebaya 1927 masuk dalam
daftar peserta kompetisi Indonesia Soccer Championship 2016.
Soal
kabar merger dengan Surabaya United (klub pecahan Persebaya) dan PS
Polri, Saputra mengaku belum mendengar rencana tersebut. Ia mengaku tak
tahu-menahu perihal itu. Namun kalau memang ada rencana seperti itu, ia
memastikan ada pembahasan lebih lanjut di pertemuan nanti.
Hanya
saja, ia yakin kemungkinan peleburan tiga klub itu menjadi satu bakal
sulit terwujud, dan lebih rumit prosesnya. Sebab akan melibatkan banyak
pihak. “Kalau tujuannya baik, semua itu tidak ada yang mustahil. Namun
semua harus dipertimbangkan matang-matang, baik-buruknya juga harus
dipikirkan,” sebutnya.
Namun Pokemon enggan berandai-andai bicara
soal penyelesaian sengketa dualisme Persebaya Surabaya yang sudah
berlangsung selama lima tahun. Baginya, lebih baik berpikir bagaimana
caranya menghidupkan kembali Persebaya 1927, yang dinilai klub asli oleh
mayoritas Bonekmania. Karena itu dianggapnya lebih rasional ketimbang
merger yang lebih sulit prosesnya.
ADS HERE !!!